CARA MUDAH MENGGANTI BEARING MOTOR ; PADUAN LENGKAP UNTUK PEMULA
bearing pada motor berfungsi mengurangi gesekan para poros roda agar putaran tetap stabil. jika bearing rusak, atau biasanya muncul gejala seperti suara berisik, getaran berlebih, atau roda terasa berat. mengganti bearing sebenarnya tidak terlalu sulit jika di kerjakan dengan teknik yang benar.
TANDA-TAMDA BEARING MOTOR RUSAK
sebelum mengganti bearing motor, kenali gejala berikut
- suara gemertak atau dengung pada saat motor berjalan
- roda goyang ketika sedang berbelok, atau di goyangkan ke kiri dan kanan
- getaran terasa hingga setang
- roda terasa berat meski tidak sedang menggerem
jika mengalami hal-hal seperti di atas, sangat mungkin bearing aus dan perl di ganti.
SIAPKAN PERALATAN-PERALATAN TERSEBUT
- kunci ring\pas
- obrng minus
- palu karet
- tang
- penarik bearing (bearing puller) jika ada
- pelumas bearing (grease)
-bearing sesuai ukuran tipe motor
LANGKAH-LANGKAH MENGGANTI BEARING MOTOR
1. PERSIAPAN MOTOR
- parkir motor di tempat yang datar
- gunakan standar dua
- lepaskan roda yang akan di ganti bearing
2. MELEPAS RODA
- lepas kaliper rem (untuk roda depan)
- lepas as roda menggunakan kunci ring\pas
- tarik roda keluar dengan hati-hati
3. MELEPAS BEARING LAMA
ada dua cara ;
- menggunakan bearing puller (jika ada)
-cari celah dari sisi dalam hub roda
- masukan obeng atau besi dan ketuk perlahan dari sisi berbeda secara bergantian
ketuk pelan agar bearing keluar secara merata
4. MEMBERSIHKAN DUDUKAN BEARING
- bersihkan area dudukan bearing menggunakan lap bersih
- pastikan tidak ada kotoran atau serpihan logam bekas bearing
5. MEMASANG BEARING BARU
- oleskan sedikit grease pada dudukan bearing
- posisi bearing harus lurus dengan lubangnya
- jangan lupa memasukkan bosh tengah
- pukul secara perlahan (jangan memukul bagian tengah bearing karena menyebabkan bearing oblak)
6. MEMASANG KEMBALI RODA
- setelah bearing terpasang sempurna, pasang kembali spacer ( bushing) jika ada
- pasang roda ke garpu lengan ayun
- pasang as roda dan kencangkan
pasang kembali kaliper rem
7. PENGUJIAN
- putar roda dengan tangan
- pastikan putaran halus dan tidak breisik
- pastikan tidak terasa berat ketika di putar
- pastikan tidak goyang saat di putar
jika di rasa semua sudah normal motor dapat di gunakan kembali, sekian artikel saya kali ini. semoga dapat membantu menambah wawasan anda.
Comments
Post a Comment